Jumat, H / 29 Maret 2024

Tidak Hanya Serangga, Ribuan Hewan Terancam Punah Karena Manusia

Rabu 27 Sep 2023 08:15 WIB

Reporter :Redaksi

Spesies (Ilustrasi

Foto: Freepik


ESQNews.id, JAKARTA - Tidak hanya berkaitan dengan kepunahan serangga akibat ulah manusia. Kepunahan hewan kemungkinan besar akan terus meluas akibat ulah tangan manusia.


Dilansir dari National Geographic, Penelitian yang dilakukan Yale University memperkirakan akan ada 1.700 spesies hewan yang akan punah di tahun 2070. Hewan apa saja itu, dimulai dari jenis amfibi, burung, dan mamalia yang akan hilang dari muka bumi.


Alih fungsi lahan diperkirakan akan menjadi penyebab utamanya. Kerusakan rumah tempat tinggal hewan-hewan tersebut menyebabkan kepunahan. Tahun 2019 saja, ada 850 amfibi, 400 burung, dan 350 mamalia akan mengalami penurunan populasi karena berubahnya habitat.


Baca juga: Serangga yang Terancam Punah


Penelitian selanjutnya memberikan prediksi akan ada 400 mamalia karnivora dan spesies berkuku akan mengalami penurunan populasi hingga sepertiganya di pada 2050.


Untuk wilayah kepunahannya sendiri, Afrika bagian pusat dan timur, Mesoamerika, Amerika Selatan, dan Asia Tenggara adalah wilayah yang akan banyak mengalami kerusakan habitat dan risiko kepunahan.


Hasil penelitian yang mengejutkan ini diharapkan bisa merubah kebijakan-kebijakan mengenai penggunaan lahan atau aktivitas manusia yang merugikan alam.


Dapatkan Update Berita

BERITA LAINNYA