Kamis, H / 28 Maret 2024

NBO, Syekh Muhammad Jaber: Ngaji Bareng Nabi Muhammad SAW

Kamis 29 Apr 2021 12:51 WIB

Reporter :Endah Diva Qaniaputri

Syekh Muhammad Jaber

Foto: dok. ESQ

ESQNews.id, JAKARTA - Syekh Muhammad Jaber hadir di tengah Forum Ngaji Bareng Online (NBO) pada Sabtu (24/4/2021) secara virtual, dihadiri oleh sekitar 500 partisipan. NBO dicanangkan oleh Muhammad Hasanuddin Thoyieb (Founder NBO) bersama Rektor Undira yakni Prof. Suharyadi, sejak awal pandemic Covid-19.

 

Kali ini, NBO mengundang adik dari Alm. Syekh Ali Jaber untuk membagikan ilmunya tentang banyak hal termasuk puasa. Karena sekarang umat muslim sedang menjalankan ibadah puasa di Bulan Suci Ramadhan.

 

“Amalan ini bisa kita praktekkan bersama-sama. Apa itu? Yaitu Al-Quran. Keistimewaan bulan suci ramadhan adalah Al-Quran,” ucap pria yang mengenakan jubbah putih itu.

 

<more>

 

Ia mengingatkan bahwa Allah SWT berfirman di dalam Al-Qur’an surat Al-Baqarah : 185, yang artinya, “Bulan ramadhan adalah bulan yang di dalamnya diturunkan Al- Qur'an sebagai petunjuk (al-Hudaa) bagi manusia dan penjelasan-penjelasan mengenai petunjuk itu dan sebagai pembeda (al-Furqan).”

 

“Allah SWT menurunkan Al-Quran di bulan suci ramadhan. Allah telah memilih di antara 12 bulan, bulan ramadhan itulah waktunya diturunkan Al-Quran. Berarti ada hikmahnya. Jibril turun dari langit ngaji bersama Nabi Muhammad SAW setiap hari selama bulan ramadhan.


Karena itu para Nabi, sahabat, orang baik, orang mukmin ketika masuk bulan suci ramadhan mereka menyibukkan diri terhadap Al-Quran. Terus membaca Al-Quran sambil mengkhatamkan Al-Quran berkali-kali di bulan suci ramadhan. Karena membaca Al-Quran adalah amalan yang paling utama,” tegasnya.




Pendaftran hub (Eggy ESQ +6281319991165)


Dapatkan Update Berita

BERITA LAINNYA