Jumat, H / 29 Maret 2024

Jadi Pengusaha Sejak Kuliah di ESQ Business School, Shavira Liviana Kembangkan Bisnis Skincare Bernama Fitlab

Jumat 14 Apr 2023 02:13 WIB

Reporter :Nisa Mufidah

Tangkapan Layar

Foto: dok. ESQ

ESQNews.id, JAKARTA - Menduduki masa kuliah, Shavira Liviana, S. Mn mengikuti program Second Generation (program pelanjut bisnis keluarga) dan berhasil membuat bisnis sendiri.

Shavira Liviana yang dikenal dengan panggilan Shavna, seorang alumni ESQ Business School yang baru saja di wisuda pada tahun 2022 dengan gelar Sarjana Manajemen.

Perjalanannya dalam membangun bisnis dimulai saat duduk di bangku kuliah tahun 2020.

Shavna memulai bisnis dalam bidang kecantikan yaitu skincare bernama Fitlab Beauty. Ia mengaku bisnis ini terus berkembang serta meningkat.

“Bisnis skincare ini bisa meningkat karena semua orang pasti menggunakan skincare. Bahkan pada masa pandemi covid kemarin, bisnis skincare termasuk bisnis yang tetap meningkat.”

Fitlab Beauty merupakan bisnis skincare yang fokus kepada wajah. Produk Fitlab Beauty tersedia mulai dari serum, cleanser, hingga cream. Yang bisa dibeli melalui berbagai e-commerce seperti Shoppe dan Tokopedia.



Dalam menjalankan bisnis, banyak tantangan yang pasti dihadapi. Bersama ilmu yang didapat dari ESQ Business School, Shavna mendapat perubahan menjadi orang yang lebih bermental kuat. Ini amat berpengaruh dalam menjalankan bisnis menurut Shavna.

“Selain itu, di ESQ Business School saya mendapatkan ilmu mengenai leadership. Dan ini saya terapkan ketika memimpin tim dan me-manage segala aspek dalam bisnis saya.”

<more>

Menambahkan dalam kalimatnya, bahwa Shavna menjalankan bisnis dengan penuh passion, sehingga dapat menjalankan bisnis dengan penuh tanggung jawab serta pantang menyerah, bahkan dilakukan dengan sepenuh hati.

Harapan Shavna terhadap Fitlab Beauty dapat membuka lapangan pekerjaan seluas-luasnya dan menjadi ladang rezeki bagi para karyawan yang bergabung dalam perusahaannya.



“Saya mengingat perkataan Bapak Ary Ginanjar pada saat awal saya masuk kuliah, bahwa tidak ada daun yang jatuh tanpa izin Allah.

Oleh karena itu, saya amat senang dan bersyukur dapat berkuliah di ESQ Business School sehingga pada akhirnya saya dapat menjalankan bisnis saya sendiri.” 

Kata terima kasih juga Shavna lontarkan untuk ESQ Business School yang sudah membimbing Shavna hingga dapat menjalankan bisnis miliknya pribadi dan terus mengembangkan bisnis Fitlab Beauty hingga besar.

Menutup wawancara eksklusif bersama alumni, Shavna menitipkan pesan kepada para generasi muda,

“Jangan pantang menyerah! Karena tidak ada perjuangan tanpa pengorbanan.”

Dapatkan Update Berita

BERITA LAINNYA