Senin, H / 06 Oktober 2025

Sensei Matsuzaki (Founder KKI) Berikan Penghargaan Karate DAN untuk Laksamana Ade Supandi & Komjen Pol Nanan Soekarna

Rabu 05 Apr 2023 22:53 WIB

Reporter :EDQP

Tangkapan Layar

Foto: dok. ESQ

ESQNews.id, JAKARTA – Di saat yang bersamaan, Souke Horyu S. Matsuzaki, Guru Besar Kushin Ryu M Karate-Do Indonesia (KKI) memberikan Ijasah Karate DAN serta RENSHI (tanda jasa) kepada 2 orang yakni Laksamana TNI (Purn.) Dr. Ade Supandi, S.E., M.A.P. (mendapat DAN IV) & Komisaris Jenderal (Purn.) Drs. Nanan Soekarna (mendapat DAN III).


Dalam kesempatannya, Dr. (H.C) Ary Ginanjar Agustian (Founder ESQ Group) menjadi saksi kedua sahabatnya tersebut saat mendapatkan penghargaan secara langsung pada tanggal 5 April 2023 di PT Ryowa International Jakarta. 


"Mereka orang yang sopan, tidak sombong sama sekali meskipun mendapat pangkat, penghargaan. Terlihat seperti dasarnya orang Indonesia, pada baik," ungkap Sensei Matsuzaki, Presiden Kushin Ryu Se-Dunia.


Lebih lanjut, "Mereka tidak bilang saya itu polisi, tentara, dan lain lain. Untuk itu, saya suka orang Indonesia sudah sampai ke pori pori kulit saya."




Pria asal Jepang yang sudah tinggal di Indonesia sejak tahun 1966 itu mengatakan, “Menjadi Karate Do itu harus banyak belajar. Dan yang paling utamanya yaitu harus menyayangi orang, kasiani orang.”


"Indonesia harus terus bersatu. Karena Indonesia itu Istimewa, mantap," kata pria yang sudah mendapat DAN X itu sambil tersenyum dan acungkan jempol.




Dengan kerendahan hati, Nanan Soekarna menerima penghargaan tersebut.


"Ini merupakan kebanggaan dan kehormatan buat saya. Sekaligus ini juga sebagai tanda untuk kita khususnya saya agar bisa berpartisipasi seperti harapan Sensei Matsuzaki bahwa ini bukan soal karatenya namun menjalankan Do nya."




Disambung oleh Ade Supandi yang mengatakan, "Rasanya bangga. Terimakasih atas pengakuan untuk jadi penerima dan kehormatan KKI dari Sensei. Dan tentu saja ini adalah tanggungjawab moral untuk membantu pengembangan KKI di Indonesia."


<more>


Motivator Indonesia, Ary Ginanjar yang melihat langsung pemberian penghargaan tersebut merasa bersyukur karena bertemu dengan orang-orang yang memiliki jiwa positif.




Sebagai info, Ary juga sebelumnya telah mendapatkan kehormatan DAN V Karate Do juga RENSHI dari Sensei Matsuzaki. Ary mendapatkan tingkatan karate DAN tertinggi yakni DAN 5 – Godan. DAN biasanya sebutan untuk yang mengenakan sabuk hitam. Warna hitam merupakan tingkatan tertinggi yang ada di karate.


"Selamat bergabung Kang Ade dan Kang Nanan dalam Keluarga Besar KKI. Sampai saat ini, jumlah anggota KKI adalah 2,2 juta orang. Jumlah DAN-nya juga sesuai dengan bintang (pangkat) beliau yang pernah diraih," jelas Ary.




Ary melanjutkan paparannya dengan senyum sumringahnya, "Namun di sini saya bicara tentang Do-nya yaitu jalan hidup. Kang Ade dan Kang Nanan itu sudah benar benar memegang Do (jalan hidup yang baik selama ini). Sehingga kehormatan sabuk hitam ini patut dan layak untuk Kang Ade dan Kang Nanan."


"Semoga menjadi amal ibadah di sisi Allah untuk membangun karate yang bermartabat, bermoral, berkarakter 7 Budi Utama."


Karena menurut Ary, Hidup tanpa ilmu "nyasar" hidup tanpa seni "kasar" hidup tanpa agama "kesasar" hidup tanpa cinta "hambar."


Info tambahan, Kushin Ryu merupakan salah satu aliran yang ada dalam karate. KUSHIN RYU, Ku artinya Langit dan Shin adalah hati yang kosong . Artinya seorang ksatria Kushin Ryu hendaknya mengosongkan hati dengan ikhlas untuk menerima ilmu beladiri yang berasal dari Sang Pencipta, menerima ilmu yang bersih dari rasa iri, dengki, dendam, bersifat jujur dan berjiwa seorang ksatria inilah makna filosofi KUSHIN RYU.


Dapatkan Update Berita

BERITA LAINNYA