Sabtu, H / 08 November 2025

Paragon Sukses dalam Genggaman Salman Subakat, Ini Katanya!

Kamis 13 Jul 2023 23:37 WIB

Reporter :EDQP

Tangkapan Layar

Foto: dok. ESQ

ESQNews.id, JAKARTA - Amanat yang ditetapkan dalam undang-undang di Indonesia untuk mendorong perusahan memiliki komitmen untuk berkontribusi dalam memperbaiki lingkungan dan masyarakat sekitar wilayah operasional maupun tempat lain melalui Corporate Social Responsibility (CSR).


Dalam program CSR terdapat hubungan timbal balik dalam memberikan manfaat untuk lingkungan sekitar juga mampu mengatasi masalah yang muncul selama perusahaan beroperasi termasuk masalah ekonomi, lingkungan, hingga sosial yang ada. 


Dari banyaknya tujuan yang terlihat dapat dicapai dari pelaksanaan program CSR perusahaan, amat diperlukan komitmen serta konsistensi pelaksanaan program secara rutin dan berkelanjutan yang tentunya memberikan dampak signifikan dan bermakna bagi masyarakat sekitar.



Melihat pentingnya menjaga komitmen serta konsistensi terhadap pelaksanaan program CSR, ACT Consulting International mengundang CEO Paragon Corp, Nurhayati Subakat Entrepreneurship Institute yaitu Salman Subakat sebagai pembicara dalam webinar dengan tajuk “Meaningful & Impactful Social Responsibility Program” bersama dengan Putri Pamela selaku Managing Partner ACT Consulting International.


Webinar yang dilaksanakan secara online melalui zoom meeting berlangsung pada hari Kamis, 13 Juli 2023 dan diikuti oleh kurang lebih 150 peserta yang berasal dari jajaran direksi BUMN, Swasta, dan Umum serta tim CSR atau PKBL Perusahaan BUMN, Swaasta, dan umum.


<more>


“CSR ini memiliki peran besar dalam budaya perusahaan. Apabila CSR mampu membuat perusahaan tergabung dalam suatu komunitas, maka perusahaan akan mudah membuat komunitas yang nanti akan seperti keluarga besar,


Dan keluarga ini adalah the best place to grow.” Papar Salman Subakat mengenai peran CSR.



CEO PT. Paragon Technology and Innovation itu juga menyebutkan beberapa program CSR yang sudah dilakukan oleh perusahaan kosmetik tersebut salah satunya komitmen terhadap memajukan pendidikan di Indonesia seperti pemberian beasiswa, parenting, pengembangan leadership.


“Paragon juga ada dengan Paragon Beauty Ecosystem, paragon mencetak talent dan leader, menjadi catalyst untuk perubahan di Indonesia.”


Melanjutkan perkataan dari Salman Subakat, Paragon Beauty Ecosystem melahirkan Innovation Ecosystem with Purpose untuk tumbuh bersama. 


Karena bagi PT. Paragon Technology and Innovation, CSR merupakan bagian dari “Unleash Your Potential”, melepaskan potensi-potensi yang akan menuai hasil baru yakni performance. Dengan banyaknya inovasi bersama untuk tumbuh bersama.



Dengan materi pentingnya perencanaan program CSR yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat dan lingkungan sekitar, Salman Subakat menjabarkan pula pentingnya memiliki program CSR yang konsisten, berkelanjutan, berdampak, serta bermakna bagi masyarakat dan lingkungan sekitar.


“Maka sebagai perusahaan, carilah kebutuhan masyarakat. Perusahaan yang dapat memenuhi kebutuhan masyarakat itu akan selalu eksis.


Untuk itu, masuklah ke dalam masyarakat lebih dekat, sehingga mengetahui apa yang sesungguhnya menjadi kebutuhan mereka.” Tips dari Salman Subakat untuk membuat program CSR yang bermakna.


Dan PT. Paragon Technology and Innovation sudah membuktikan bagaimana program CSR-nya memberikan dampak bagi banyak masyarakat, karena brand image dari perusahaan kosmetik tersebut berbasis inovasi.


“We grow people, we grow the business.” Ujar CEO PT. Paragon Technology and Innovation dalam sesi webinar “Meaningful & Impactful Social Responsibility Program).


Dapatkan Update Berita

BERITA LAINNYA