Jumat, H / 29 Maret 2024

Arief Yahya Raih Penghargaan The Best Ministry of Tourism

Senin 24 Sep 2018 11:07 WIB

-

Menteri Pariwisata Arief Yahya

Foto: ESQ Media

ESQNews.id, JAKARTA - Belum lama mendapat penghargaan sebagai Outstanding Achievement on Development of Indonesia Tourism dari ESQ Group, Arief Yahya kembali meraih penghargaan. Penghargaan kali ini berasal dari TTG Travel Award yang merupakan penghargaan bergengsi tingkat Asia Pasifik.


Arief Yahya dinobatkan sebagai The Best Ministry of Tourism (Menteri Pariwisata Terbaik) se Asia Pasifik. Penghargaan yang diberikan di Bangkok, Thailand tersebut menambah rentetan prestasi dari Alumni Training ESQ tersebut.


Dikutip dari Line Today, penyerahan penghargaan tersebut langsung diserahkan oleh Managing Director TGG Asia Media, Mr Darren dan diterima oleh Duta Besar Indonesia untuk Thailand, Ahmad Rusdi.


"Ini penghargaan yang luar biasa untuk Kemenpar, dan ini hasil dari voting pembaca TGG Asia yang sebarannya ke seluruh dunia. Kami lakukan award ini dengan sangat maksimal dan melibatkan para pelaku pariwisata maupun pembaca setia," ujar Mr Darren.


Sedangkan Arief Yahya yang juga merupakan Alumni ESQ tersebut mengucapkan rasa syukur atas penghargaan yang ditunjukan pada dirinya. Pria asal Banyuwangi yang juga Alumni ESQ tersebut mengungkapkan keberhasilannya memimpin Kemenpar tak terlepas dari nilai spiritualitas yang dia sebut 3C, Confidence, Credibility, dan Calibration.


"Terima kasih kepada seluruh pembaca dan pihak yang terkait Award di TTG Asia," kata dia.


Arief Yahya merupakan salah satu Alumni Training ESQ. Dilansir dari ESQ Magz edisi keempat, Arief Yahya mengungkapkan salah satu bentuk usaha mewujudkan Pariwisata yang baik di Indonesia adalah dengan cara mengikutsertakan Staff Kementerian Pariwisata dalam training ESQ.


Pada 15-16 Desember 2018 nanti, Kementerian Pariwisata mengirimkan 1000 peserta dari Kementerian Pariwisata untuk mengikuti training ESQ Amazing You.


Dapatkan Update Berita

BERITA LAINNYA