Selasa, H / 25 Maret 2025

Parenting, Mainan Edukatif Vs Beres-Beres untuk Kecerdasan Anak (1)

Jumat 23 Apr 2021 09:20 WIB

Reporter :Endah Diva Qaniaputri

Ilustrasi

Foto: childrensdayton.org

ESQNews.id, JAKARTA - Dua orang sahabat yang sudah lama berpisah, bertemu saat mereka sudah sama-sama memiliki anak-anak kecil. Salah seorang dari mereka berkata, “Wah, pasti repot punya tiga anak kecil-kecil. Rumah pasti selalu berantakan, ya?”

 

Namun jawaban sahabatnya itu sungguh sangat tak terduga.

 

“Alhamdulillah, semua anak saya sudah biasa beres-beres sejak kecil. Bahkan anak saya yang dua tahun juga sudah mulai belajar membereskan mainannya sendiri.”

 

Jawaban tersebut tentu mengagetkan temannya. Ia, seperti juga kebanyakan ibu lainnya, menganggap beres-beres hanya pekerjaan orangtua dan anak yang sudah besar.



<more>

 

Saat ini, banyak orangtua yang menyadari pentingnya mainan edukatif untuk kecerdasan anaknya. Namun banyak yang tidak menyadari bahwa beres-beres setelah bermain juga tak kalah penting.


Selain membangun karakter mandiri, disiplin, dan tanggung jawab, beres-beres juga sangat menstimulasi kecerdasan.


Saat beres-beres, anak banyak belajar hal yang penting untuk kehidupannya.



Dikutip dari buku Mendidik Karakter dengan Karakter karya Ida S. Widayanti


Dapatkan Update Berita

BERITA LAINNYA