Jumat, H / 29 Maret 2024

Kyai dan Donatur Masjid Muhammadiyah

Rabu 14 Dec 2022 08:22 WIB

Reporter :EDQP

Tangkapan Layar

Foto: Dokumen Pribadi Mushlihin

Oleh : Mushlihin


ESQNews.id, LAMONGAN - Kiai Haji Anwar Mu'rob, Abdul Hakam Mubarak, Ahmad Yazid, Muhammad Tsabit, Heru Winarto, dan Amirul Mu'minin bersilaturahmi di masjid Ar-Rayyan Muhammadiyah jalan raya Takerharjo Solokuro Lamongan.


Masjid berukuran 15x15 m dibangun mulai 3 Oktober 2021 hingga kini tanpa henti. Biayanya lebih dari satu setengah miliar. Sumbernya dari kas PRM Takerharjo, keluarga Wiwik Mukahar Jakarta, dan hamba Allah lainnya.


Pimpinan Ranting Muhammadiyah Takerharjo mengucapkan selamat datang kepada para kiai. Pun berterima kasih kepada donatur dan jamaah. Atas kerja samanya masjid yang masih dalam proses pembangunan ini telah digunakan salat subuh, duhur, asar, magrib dan isya. Utamanya musafir lantaran kecukupan air dan luasnya parkir.


<more>


Sungguh beruntung seratus jamaah yang hadir pas silaturahmi tersebut mendapat bingkisan. Isinya uang, sarung, makanan dan minuman. Lebih dari itu para jamaah dapat duduk bersama ulama, berfoto dan saling mengenal serta menasehati.


Kiai Anwar berpesan, "Orang yang bersedekah tidak akan susah. Kiai juga berdoa semoga Allah membangunkan rumah di surga kepada siapa saja yang membangun masjid walau seperti sarang burung."


Mushlihin, Sekretaris PRM Takerharjo Solokuro Lamongan.


Dapatkan Update Berita

BERITA LAINNYA