Senin, H / 17 Februari 2025

3 Pesan Thawaf dalam Kehidupan

Kamis 13 Jun 2024 22:00 WIB

Reporter :EDQP

Tangkapan Layar

Foto: dok. ESQ

ESQNews.id, MEKKAH - Salah satu kegiatan yang sering dilakukan pada saat melaksanakan haji dan umrah yakni Thawaf. Thawaf adalah bagian dari rukun kedua saat melaksanakan haji dan umrah.


Dalam pelaksanaannya, thawaf adalah kegiatan mengelilingi Ka'bah sebanyak tujuh kali. Ritual thawaf adalah dilakukan sebagai pembuka dan penutup ibadah di Masjidil Haram.





Founder ESQ Ary Ginanjar berkesempatan berhaji lagi kesekian kalinya bersama rombongan ratusan jamaah ESQ Tours Travel.

Disela-sela ibadah sang motivator nasional itu, ia membahas tiga pelajaran dalam thawaf yakni untuk membangun diri, keluarga, organisasi dan masyarakat.

"Ada hikmah dibalik kain ihram. Putihnya kain ihram ketika thawaf menunjukkan bahwa kita semua sama. Tiada kepentingan apapun, bukan golongan, bukan pangkat, bukan harga diri, bukan kekuasaan tapi suci murni sebagai manusia.

Sehingga fitrah-fitrah yang berupa nilai kejujuran, kedamaian, kebersamaan, nilai-nilai kemanusiaan, tumbuh berkembang dilapis oleh nilai yang bersih tanpa ada kepentingan," ujar Ary.


<more>


Kemudian yang kedua yaitu kita sedang berada di Pusat orbit yang tepat, katanya. "Pusat orbit sesungguhnya bukan untuk diri, bukan untuk golongan, bukan untuk apapun tapi hanya Allah. Itu yang terjadi ketika manusia berthawaf sehingga membuat penyatuan ini berhasil."


Yang terakhir, Ary tekankan bahwa kita berada di Garis Orbit yang benar.


"Ketika melakukan thawaf, kita tidak boleh keluar dari garis orbit yang sudah ditentukan jika tidak ingin tertabrak atau terhadang. Yang artinya jangan bertentangan dengan hukum alam yang sudah ditetapkan.


Itulah tiga hal yang harus kita perhatikan. Selalu bersihkan hati dengan ihram, pusatkan orbit yang benar yaitu Tuhan dan ada garis orbit yang harus dipegang tetap inline jangan offline. Semoga kita bisa mengambil hikmah thawaf ini.


"Kemudian, hendaklah mereka menghilangkan kotoran (yang ada di badan) mereka, menyempurnakan nazar-nazar mereka dan melakukaun thawaf sekeliling rumah tua (Baitullah)." QS. Al-Hajj: 29


Tengok vibes berhaji ESQ Tours Travel di sini


Dapatkan Update Berita

BERITA LAINNYA