Jumat, H / 29 Maret 2024

Training ESQ In House PDAM Tirtanadi Sumatera Utara Angkatan ke-5

Selasa 11 Oct 2011 19:14 WIB

Reporter :yudi/jos

Training ESQ In House PDAM Tirtanadi Sumatera Utara.

Foto: dok.ESQ


PDAM Tirtanadi Tanamkan Visi, Misi dan Nilai

ESQNews.id, MEDAN - Memiliki pegawai yang cerdas sangat didambakan oleh setiap perusahaan, tetapi hal itu dianggap tidak cukup tanpa disertai values. Belakangan ini banyak perusahaan berlomba-lomba menanamkan, bagaimana visi misi dan values perusahaan dapat berjalan pada setiap elemen.

Direktur Utama PDAM Tirtanadi Medan, Azzam Rizal, mengatakan bahwa untuk meningkatkan produktifitas serta mencapai visi misi perusahaan, pihaknya mengadakan in house training (IHT) Basic Training ESQ bagi 200 pegawainya.
<more>
"Dengan diadakannya Training ESQ ini, diharapkan para karyawan dapat menyatukan visi misi perusahaan, memahami makna bekerja dan meningkatkan pelayanan air kepada masyarakat Sumatera Utara," kata Azzam saat memberi sambutan di hadapan peserta Training ESQ In House PDAM Tirtanadi Provinsi Sumatera Utara Angkatan ke-5 pada Sabtu-Minggu, 8-9 Oktober 2011 di Aurora Ballroom Grand Antares Hotel, Medan, Sumatera Utara.

Pelatihan selama dua hari ini memberi arti dan makna bekerja bagi karyawan di PDAM Tirtanadi. Bila loyalitas dan produktivitas meningkat, maka visi PDAM Tirtanadi untuk menjadi salah satu perusahaan air minum unggulan di Asia Tenggara bisa terwujud. Karena setiap individu sudah menjadikan pelaksanaan nilai sebagai sebuah komitmen spiritual.


Dapatkan Update Berita

BERITA LAINNYA