Jumat, H / 29 Maret 2024

Menteri PANRB Azwar Anas Hadiri Launching Core Values ASN BerAKHLAK di Kemendag: Kita Sibuk Tapi Tak Berdampak!

Selasa 25 Oct 2022 14:22 WIB

Reporter :EDQP

Potret saat kegiatan berlangsung

Foto: dok. ESQ

ESQNews.id, JAKARTA - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Abdullah Azwar Anas, M.Si. secara khusus hadir dalam peluncuran Core Values ASN BerAKHLAK di Kementerian Perdagangan.


Menteri yang baru dilantik presiden pada September lalu ini, menyampaikan presentasi dengan tema “Bergerak untuk Reformasi Birokrasi Dampak” di Gedung Utama Kemendag, Gambir, Jakarta Pusat pada Selasa, 25 Oktober 2022.


Pada acara tersebut hadir sebagai keynote speech tuan rumah Menteri Perdagangan Republik Indonesia Dr.(H.C.) H. Zulkifli Hasan, S.E., M.M dan Founder ESQ Leader Center Dr. (H.C) Ary Ginanjar Agustian.


Azwar Anas mengatakan bahwa ini pertama kali datang untuk launching core values AKHLAK di Kementerian.


“Biasanya Deputi SDM yang hadir,” ungkapnya.


Pria yang pernah menjabat sebagai Bupati Banyuwangi selama dua periode itu mengatakan bahwa kehadirannya dalam acara ini selain dalam kapasitas sebagai Menteri PANRB juga sebagai sahabat lama. Dalam pandangannya Menteri Perdagangan adalah senior yang merupakan sosok istimewa.




“Saya juga baru saja menjadi Menteri, menjadi pemain pengganti. Sama seperti beliau, saya nyusul di belakang. Pak Menteri Perdagangan ini luar biasa, seorang yang memiliki tangan dingin dan pekerja keras!"


Menurutnya ini akan menjadi energi baru bagi kantor ini untuk membawa core value yang baru. Sebagaimana diketahui banyak budaya lama di ASN yang sudah tidak sesuai.


“Kadang ASN gak ngerti datang mau ngerjain apa. Setiap hari datang tapi tidak jelas target apa output dan outcome-nya.”


Pada birokrasi lama, menurut Azwar Anas seringkali kita sibuk ngurus laporan. Sibuk tapi tak berdampak. Karena itu menurut Menteri PANRB ada core values yang bagus yang hari ini akan dilaunching oleh Pak Menteri Perdagangan.


Pria kelahiran 6 Agustus 1973 yang juga tercatat pernah menjadi anggota Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) ini mengatakan bahwa tema kali ini, “Bergerak untuk Reformasi Birokrasi Dampak”. Tema ini atas arahan Presiden RI secara pribadi kepada Azwar Anas.


“Mas Anas saya ingin reformasi birokrasi ini berdampak, bukan tumpukan kertas. Reformasi birokrasi ini harus lincah.”


<more>


Berbagai program diluncurkan di antaranya pemangkasan birokrasi dalam berbagai hal seperti pengurusan pangkat dan birokrasi seseorang yang mau pensiun. Proses kenaikan pangkat dari 5 hari jadi 1 hari, proses yang tadinya 14 tahap menjadi 2 tahap, dengan dibantu perangkat digital.


Anas yang pernah menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) yakin core values baru BerAKHLAK ini sesuatu yang bagus, terlebih dengan kehadiran Ary Ginanjar.


Bagi pria kelahiran 6 Agustus 1973 ini, sosok Ary Ginanjar adalah guru baginya. Selama Azwar Anas menjadi Bupati tercatat melatih aparatnya untuk Training Pembentukan Karakter ESQ beberapa angkatan.


“Guru kita, Pak Ary Ginanjar, saya senang sama-sama hadir di tempat ini. Saya yakin oleh Pak Ary, core values BerAKHLAK bisa dimaknai dan menjadi jati diri bangsa."


Dapatkan Update Berita

BERITA LAINNYA