Jumat, H / 29 Maret 2024

Haru! Ary Ginanjar Kunjungi Gedung Pakuan Bandung: Saya Doa dan Dzikir Asmaul Husna untuk A’ Eril

Jumat 17 Jun 2022 16:51 WIB

Reporter :EDQP

Tangkapan Layar

Foto: dok. ESQ

ESQNews.id, JAKARTA – Masih dalam suasana duka atas wafatnya anak sulung dari Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril yang telah dimakamkan di Cimaung, Kabupaten Bandung.

 

Kepergian kakak dari Zara tersebut mengundang kesedihan yang mendalam bagi banyak orang terutama warga Indonesia dan Swiss.

 

Sama halnya yang dirasakan oleh Founder ESQ Group Ary Ginanjar Agustian yang turut berduka cita.

 

Untuk itu dalam kesempatannya, tokoh pembangunan karakter mengunjungi Gedung Pakuan Bandung Jawa Barat pada Jumat 17 Juni 2022.

 

“Saya turut mendoakan dan melantunkan dzikir Asmaul Husna untuk A’ Eril," katanya.


 

Ary tak sendirian, ia ditemani oleh sang istri, Umi Linda serta anak bungsunya Sakura.


<more>


Di dalam takziah itu, Ary juga memberikan tausiyahnya kepada para hadirin yang berasal dari Muslimat NU Banjaran,  Majelis Taklim Forsa, Muslimat  NU Cianjur, Majelis Taklim Pagelaran Cisalak Subang, GMI, Majelis Taklim ESQ, Al Jaysh Community, Majelis Taklim Arcamanik, Majelis Taklim Kanza, MIM Foundation.


Adapun insan yang datang dari berbagai komunitas seperti PPNI, Alumni SMP 2, Dekranasda, Tim taman musik, Pramuka, APJI Jabar, IIKU.


"Mari kita bersama-sama melantunkan dzikir asmaul husna dan doa untuk almarhum. Tak lupa, doa juga untuk keluarga kang Emil Teh Atalia agar diberikan kesabaran, keikhlasaan dan ketabahan hadapi takdir dari Allah SWT," ajak Ary kepada ratusan orang yang hadir di Gedung Pakuan.



Kedatangan Ary Ginanjar bersama keluarga disambut hangat oleh istri dari Ridwan Kamil, Atalia P.


Sebagai rasa empatinya, Sang Motivator Indonesia tersebut sempat mengunggah sebuah lantunan dzikir Asmaul Husna untuk Eril sebelum almarhum ditemukan.

 


 

Yang kemudian, lantunan dzikir asmaul husna itu diunggah kembali atau repost oleh Atalia Praratya, ibunda almarhum Eril di akun pribadinya.

 

“Semoga menjadi kebaikan bagi Eril dan semua yang mendoakan,” tulis Atalia pada Sabtu, 4 Juni 2022.

 



Dapatkan Update Berita

BERITA LAINNYA