Selasa, H / 19 Maret 2024

ESQ Kokohkan Visi Hidup Mahasiswa Akbid Internasional Pekan Baru

Selasa 01 May 2018 21:06 WIB

Redaksi

Training ESQ Pekanbaru

Foto: ESQ Media


ESQNews.id, RIAU - Training ESQ untuk mahasiswa Akademi Kebidanan Internasional Pekanbaru terselenggara dengan lancar. Bertempat di Hotel Alpha Pekanbaru, training yang dipimpin trainer Saprianto berjalan selama dua hari, 28-29 April itu berlangsung dengan kemeriahan.


Direktur Akbid Internasional Pekanbaru, Hamidah Sari Batubara S.ST, M. Biomed mengucapkan terimakasi kepada ESQ sebagai penyelenggara training tersebut.


"Training ini terbukti berhasil membangun karakter mahasiswa kami," ujar dia.


Hamidah juga bahkan mensyaratkan mahasiswanya untuk memperoleh sertifikat ESQ sebagai syarat kelulusan.

<more>

Tidak hanya itu, Hamidah juga mengaku pemilik-pemilik instansi kesehatan di Pekanbaru memberikan pengakuan berkat ESQ, lulusan Akbid Internasional Pekanbaru jadi dikenal dengan karakter yang baik. Selain tentunya Akbid Internasional memiliki lulusan dengan ilmu yang mumpuni.


"Jadi ESQ ini sudah wajib buat seluruh mahasiswa," jelas dia.


Jumlah peserta yang mencapai 56 orang juga merasakan hal yang sama dirasakan direktur Akbid Internasional Pekanbaru. Salah seorang peserta mengatakan, training ESQ sangat berebda dan membangkitkan semangat mereka untuk lebih maju dan percaya diri untuk menggambar visi hidup dengan jelas.


Dapatkan Update Berita

BERITA LAINNYA