Kamis, H / 28 Maret 2024

Bicaralah dengan Orang Tak Dikenal, Inilah Manfaatnya

Kamis 02 Jan 2020 14:14 WIB

Author : Ida S. Widayanti

Kio Stark saat memberikan motivasi dalam acara TED Talks

Foto: TED Talks

ESQNews.id, JAKARTA - Apa yang Anda lakukan saat berjumpa dengan orang asing? Mana di antara pilihan ini yang sering Anda lakukan: tidak peduli, buang muka, tersenyum, atau menyapanya?


Menghindari rutinitas membosankan di tahun 2020 ada baiknya kita mencoba saran Kio Stark tentang bagaimana kita bersikap pada orang asing yang kita jumpai. Kio Stark adalah seorang penulis dan guru Amerika. Dia terkenal karena penelitiannya tentang pertemuannya dengan orang asing dan dampaknya pada kehidupan satu sama lain. Temuannya ia tulis dalam buku When Strangers Meet.


<more>


"Ketika Anda berbicara dengan orang asing, Anda membuat gangguan yang indah ke dalam narasi yang diharapkan dari kehidupan sehari-hari Anda dan dan kehidupan mereka," papar Kio dalam sharingnya di Ted Talks yang berdurasi kurang dari 12 menit yang tahun 2016. “Anda mungkin akan terkejut dengan koneksi baru dan tak terduga yang Anda buat,” imbuhnya.


Menurut Kio, bila kita  tidak berbicara pada orang asing, kita sesungguhnya sedang melewatkan banyak kesempatan baik. Kita menghabiskan banyak waktu mengajarkan anak-anak kita tentang orang asing. Bagaimana bila kita meluangkan waktu untuk mengajar diri sendiri? Kita dapat menolak semua ide yang membuat kita saling curiga. Kita dapat membuat ruang untuk perubahan.

Dapatkan Update Berita

BERITA LAINNYA