Jumat, H / 19 April 2024

Banjir, Kondisi Surabaya Saat Ini!

Kamis 16 Jan 2020 10:44 WIB

Reporter :Endah Diva Qaniaputri

Linmas yang turut berada di lokasi untuk bantu evakuasi dan memperbaiki kendaraan yang terendam

Foto: Instagram @surabaya

ESQNews.id, JAKARTA – Tak hanya Ibu Kota saja yang terkena banjir di awal tahun 2020 ini. Kota Pahlawan pun ikut terkena banjir sedalam kurang lebih 1 meter akibat turunnya hujan. Beberapa lokasi menjadi perhatian banyak pihak di kota Surabaya ini. Salah satunya, di Jalan Mayjend Sungkono dan Komplek Ruko Vida.


Lokasi ini tergenang sekitar jam 17.30 WIB pada (15/1/2020). Hingga akhirnya jam 19.30 WIB menurut @surabaya, lokasi sudah surut. Butuh waktu 2 jam untuk menyurutkan air di lokasi tersebut.


<more>


Banyak sekali yang peduli akan peristiwa alam ini, terutama petugas yang bertugas di lapangan. Mulai dari Linmas yang turut berada di lokasi untuk bantu evakuasi dan memperbaiki kendaraan yang terendam.


Hal ini juga tidak terlepas dari teman Satgas Pematusan PU yang gerak cepat bersihkan saluran di lokasi.


Hingga pukul 20.30 WIB, Jalan Mayjen Sungkono dan Komplek Ruko Vida sudah seperti sedia kala.


Dapatkan Update Berita

BERITA LAINNYA