Jumat, H / 29 Maret 2024

5.000 Peserta dari 6 Negara Ikuti Training Online Vaksin Hati ESQ Secara Gratis

Sabtu 26 Sep 2020 11:46 WIB

Reporter :Endah Diva Qaniaputri

Ary Ginanjar Agustian, Founder ESQ Group

Foto: dok. ESQ

"Kegelisahan adalah separuh dari penyakit, ketenangan adalah separuh dari obatnya dan kesabaran awal dari kesembuhan." Ibnu Sina


ESQNews.id, JAKARTA - Dalam upaya membantu pemerintah dan masyarakat mengatasi Pandemi Covid 19, ESQ Leadership Center memberikan "Training Online Vaksin Hati ESQ" secara gratis pada Sabtu (26/9/2020) pukul 08.00-16.00 WIB via zoom. 


Kegiatan yang dipandu langsung oleh Founder ESQ Ary Ginanjar Agustian serta Iman Herdimansyah dan Bramanto Wibisono (trainer lisensi dari Ary Ginanjar) ini ditujukan bagi pasien dan tenaga kesehatan yang menjadi garda terdepan dalam penanggulangan pandemi Covid-19 dan juga masyarakat umum yang terdampak Covid 19. 


"Sebelum Vaksin Merah Putih diluncurkan, kita akan belajar menggunakan Masker Hati dan Vaksin Hati terlebih dahulu,” ujar Ary Ginanjar Agustian. 



<more>


Ary menyapa sekitar 5.000 peserta dari 6 negara yaitu Belanda, Turki, Indonesia, Hongkong, Singapura, dan Malaysia. Mereka berasal dari wilayah, instansi, lembaga yang berbeda, termasuk di dalamnya hadir Gubernur Maluku yakni Widya Murad Ismail. 




Tujuan acara ini adalah memberikan ketenangan,  kesyukuran, dan mental positif, sambil menunggu terwujudnya Vaksin Merah Putih dengan tetap menjalankan protokol kesehatan 3M (Mencuci tangan, Menggunakan masker, Menjaga jarak). 


"Ini bukan workshop this is energi," kata Coach Bram dari Studio lantai 23 Menara 165 kepada seluruh peserta yang ada di 6 monitor dalam zoom meeting. 


Para peserta mendapatkan jurus baru dari sang Motivator Indonesia, Ary Ginanjar yang dinamakan jurus GKF. 


"Jika Anda ingin bertemu klien, ketemu istri dan anak di rumah tapi dalam keadaan yang sedang mumet akibat pandemi gunakan jurus GKF yaitu Gerak, Kata, dan Fokus. Memindahkan fokus kita ke dalam kondisi mental yang terbaik kemudian menggerakan badan kita untuk menumbuhkan rasa semangat dan selalu mengucapkan kata-kata yang positif," jelas Ary. 






Acara tersebut mendapatkan dukungan dari banyak pihak, dan disponsori oleh Pupuk Indonesia Holding Company (PIHC), Telkom Indonesia, Tugu Reasuransi, Kalimantan Prima Persada (KPP), Perum Jasa Tirta II, Perusahaan Perdagangan Indonesia (PPI), Wardah, Bank Syariah Mandiri (BSM), PT Medikaloka Hermina, Jasa MArga, Hutama Karya, Kliring Berjangka Indonesia (KBI), PNM Persero, Pelindo 3, Kaltim Methanol Industri (KMI), Komatsu, Peruri, RS Muhammadiyah Lamongan, Bulog, IBIMA. Serta di Supported oleh Asosiasi Rumah Sakit Daerah Seluruh Indonesia (ARSADA), dan Asosiasi Rumah Sakit Swasta Indonesia (ARSSI).






Dapatkan Update Berita

BERITA LAINNYA